Pages

Lumia Flame , Windows Phone 8 Dari Nokia Untuk Segmen Low-End

Sabtu, 08 September 2012

Nokia yang berupaya mengambil alih kembali singgasana produsen smartphone terbesar dunia dari samsung mulai bersiap-siap meluncurkan produk baru. Lumia Flame yang memakai os Windows Phone 8 rupanya dipersiapkan untuk menyasar segmen kelas menengah kebawah.
Pasar smartphone yang 2 tahun belakangan semakin riuh ramai bersiap menyambut kedatangan gelontoran produk berbasis Windows Phone 8. Nokia sebagai partner utama Microsoft nampaknya tak main-main dalam persiapan merilis produk-produk smartphone yang mengadopsi Windows Phone 8 sebagai os nya.
Setelah Nokia Lumia 920 dan Lumia 820 disiapkan untuk kelas high-end, kali ini Nokia menyiapkan sebuah smartphone yaitu Lumia Flame untuk menemani Lumia Zeal bertarung di segmen low-end.
Walaupun belum ada konfirmasi resmi dari Nokia tentang kedatangan Lumia Zeal dan Flame, para analis memperkirakan bahwa Nokia sengaja menyimpan smartphone-smartphone kelas bawahnya di awal tahun 2013 nanti.
Dikutip dari gsmarena, Nokia Lumia flame akan mempunyai lebar layar 4 inchi. Prosesor yang akan dipakai pada Lumia Flame diperkirakan sama dengan yang akan dipakai Lumia Zeal yaitu dual core dengan clock speed 1 GHz.
Jika pada smartphone high-end Nokia Windows Phone seperti Lumia 920 tidak terdapat slot microSD, maka hal berbeda terjadi pada smartphone low-end Nokia yang menyediakan slot microSD pada perangkatnya seperti pada Lumia Flame dan Lumia Zeal.
Kamera yang diusung Lumia Flame hanya mempunyai resolusi maksimal 5 mega piksel. Cukup walaupun terbilang masih kurang jika dibandingkan trend smartphone sekarang yang lebih banyak memakai kamera 8 mega piksel.
Nokia Lumia Flame dan Lumia Zeal sepertinya dirilis untuk menggantikan peran Lumia 710 yang tidak akan mendapat update os Windows Phone 8 dan hanya memakai os Windows Phone 7.5.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar